
JEMBRANA, (IJN) – Sebuah peristiwa kebakaran menghanguskan sebuah rumah di Banjar Kepatang, Desa Pengambengan, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana pada Jumat dini hari, 20 Desember 2024, sekitar pukul 04.08 WITA. Pemilik rumah, Choiruman Danies (22), mengaku terbangun karena mendengar suara ledakan keras yang diikuti oleh kobaran api di bagian atap rumahnya.
“Pemilik rumah langsung panik dan berteriak minta tolong pada tetangga. Api sangat cepat membesar dan menghanguskan seluruh bagian rumah,” ujar Kabid Damkar Jembrana, I Kadek Rita Budhi Atmaja, dalam keterangan tertulis, Jumat pagi.
Mendapat laporan tersebut, tim pemadam kebakaran dari Regu III Damkar Jembrana segera meluncur ke lokasi kejadian. Empat unit armada dengan total kapasitas 16.500 liter air dikerahkan untuk memadamkan api. Setelah berjibaku selama kurang lebih satu jam, api akhirnya berhasil dipadamkan.
“Dugaan sementara, kebakaran ini dipicu oleh adanya ledakan. Namun, penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan lebih lanjut,” ungkapnya.
Akibat kejadian ini, Choiruman mengalami kerugian material diperkirakan mencapai Rp50 juta. Seluruh isi rumah, termasuk perabotan, elektronik, dan pakaian, ludes terbakar. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Atmaja mengimbau warga untuk selalu berhati hati dan memastikan segala sesuatu dalam rumah yang berpotensi menimbulkan kebakaran sudah dalam keadaan aman, baik barang, seperti kompor gas maupun peralatan kelistrikan atau pun instalasi listrik lainya.
“Kami mohon untuk selalu berhati hati, pastikan semua kondisi barang di rumah dalam keadaan aman ketika akan ditinggalkan,” pungkasnya. CAK/IJN