
DENPASAR, (IJN) – Jelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru), ribuan personel gabungan TNI, Polri, Basarnas, dan instansi terkait lainnya bersiap mengamankan seluruh wilayah Indonesia. Hal ini disampaikan langsung oleh Kapolri, Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, saat memimpin apel gelar pasukan Operasi Lilin Agung 2024 di Denpasar, Jumat 20 Desember 2024.
Operasi Lilin Agung yang berlangsung selama 13 hari ini melibatkan lebih dari 141.000 personel dengan mendirikan 2.794 posko pengamanan, pelayanan, dan terpadu. Fokus pengamanan meliputi tempat ibadah, pusat perbelanjaan, transportasi umum, objek wisata, dan lokasi perayaan tahun baru.
Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas), Marsekal Madya TNI Kusworo, turut hadir dalam apel tersebut. Basarnas sendiri telah menyiagakan 3.977 personel, termasuk tim khusus Basarnas Special Group, serta berbagai peralatan SAR seperti helikopter, kapal, dan drone.
“Kami mengantisipasi segala kemungkinan yang dapat terjadi, termasuk bencana alam seperti banjir, tanah longsor, dan kecelakaan laut,” ujar Kusworo.
Prediksi Kementerian Perhubungan menunjukkan lonjakan pergerakan moda transportasi pada puncak libur Nataru. Basarnas dan instansi terkait lainnya pun telah mempersiapkan diri untuk menghadapi potensi peningkatan jumlah kejadian darurat.
Selain itu, kondisi cuaca ekstrem yang belakangan ini melanda beberapa wilayah di Indonesia juga menjadi perhatian serius. Basarnas mengimbau masyarakat agar selalu waspada dan mengikuti imbauan dari pihak berwenang.
Kolaborasi yang solid antara TNI, Polri, Basarnas, dan seluruh stakeholder terkait menjadi kunci keberhasilan Operasi Lilin Agung 2024. Dengan sinergi yang baik, diharapkan perayaan Natal dan Tahun Baru dapat berjalan aman, lancar, dan kondusif. CAK/IJN