Dua Wisatawan Asing Tewas Tertimpa Pohon di Monkey Forest, Ubud

0
322
Petugas mengevakuasi korban WNA tewas setelah tertimpa pohon besar yang tumbang akibat angin kencang di kawasan wisata Monkey Forest, Ubud, pada Selasa 10 Desember 2024. Sumber foto : istimewa /IJN.

GIANYAR, (IJN) – Tragedi memilukan terjadi di kawasan wisata Monkey Forest, Ubud, pada Selasa 10 Desember 2024. Dua wisatawan mancanegara tewas setelah tertimpa pohon besar yang tumbang akibat angin kencang.

Peristiwa nahas ini terjadi sekitar pukul 12.25 WITA. Saat hujan deras disertai angin kencang melanda kawasan tersebut, pohon beringin, pule, dan kresek yang berada di dekat Pura Prajapati tiba-tiba tumbang. Pohon-pohon besar itu menimpa sejumlah wisatawan yang tengah menikmati keindahan Monkey Forest.

“Korban jiwa dalam peristiwa ini sangat disesalkan. Kami mengimbau masyarakat untuk selalu waspada terhadap cuaca ekstrem hujan deras disertai angin kencang yang sering terjadi akhir akhir ini,” ujar Kabid Humas Polda Bali, Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan, dalam keterangan tertulis yang diterima IJN News, Selasa 10 Desember 2024.

Dua wisatawan yang meninggal dunia teridentifikasi sebagai Funny Justine Christine (32), warga negara Prancis, dan Kim Hyoeun (42), warga negara Korea Selatan. Selain itu, seorang wisatawan lainnya, Lee Sunni (43), juga mengalami luka-luka akibat kejadian tersebut.

Para korban saat ini masih berada di Rumah Sakit Kenak Medika Ubud untuk menjalani perawatan lebih lanjut. Pihak kepolisian telah melakukan olah TKP dan masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait peristiwa ini.

Cuaca ekstrem dengan angin kencang dan hujan deras yang terjadi beberapa hari terakhir diduga menjadi penyebab utama tumbangnya pohon-pohon besar di Monkey Forest. Kondisi cuaca yang tidak menentu ini membuat sejumlah wilayah di Bali rawan bencana alam.

Menyikapi kejadian ini, Polda Bali mengimbau masyarakat untuk selalu memperhatikan keselamatan diri dan lingkungan sekitar. Selain menghindari berteduh di bawah pohon besar saat hujan, masyarakat juga dihimbau untuk menjaga kebersihan lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan agar tidak menyebabkan banjir.

“Kami juga mengimbau masyarakat untuk tidak melakukan aktivitas di daerah yang rawan bencana seperti pegunungan atau perbukitan saat cuaca ekstrem,” tambah Kombes Pol Jansen. CAK/IJN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here