KPU Jembrana Goes to School, Bidik 4.262 Pemilih Pemula untuk Tingkatkan Partisipasi Pilkada 2024

0
353
KPU Jembrana menyasar pemilih pemula melalui program "Goes to School" di SMK Negeri 4 Negara, Selasa 23 Juli 2024. Sumber foto: SKANEPA/IJN.

JEMBRANA, (IJN) – KPU Jembrana menargetkan 4.262 pemilih pemula melalui program “Goes to School” untuk meningkatkan partisipasi dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024. Sosialisasi menyasar SMK Negeri 4 Negara (SKANEPA), Selasa 23 Juli 2024.

Ketua KPU Jembrana, I Ketut Adi Sanjaya, menjelaskan bahwa sosialisasi ini penting untuk mengedukasi pemilih pemula tentang proses pemungutan suara dan pentingnya menggunakan hak pilih mereka. “Pemilih pemula adalah mereka yang berusia 17 tahun pada tanggal 27 November 2024 dan baru pertama kali mengikuti pemilihan,” ujarnya.

KPU Jembrana menargetkan untuk mengunjungi 10 sekolah SMA/SMK/MAN di Jembrana untuk program “Goes to School” ini. Selain sosialisasi di sekolah, KPU Jembrana juga berencana menyasar pemilih pemula di desa-desa.

Harapannya, dengan edukasi dan sosialisasi yang gencar, partisipasi pemilih pemula di Pilkada 2024 dapat meningkat dan mereka dapat menggunakan hak pilih mereka dengan bijak untuk memilih pemimpin yang terbaik bagi Kabupaten Jembrana.

Kegiatan sosialisasi ini disambut antusias oleh para siswa. Anisa Latifah Rahman, salah satu siswa, mengaku mendapatkan pengetahuan baru tentang kepemiluan.

“Saya jadi lebih tahu tentang siapa saja yang terlibat dalam pemilu, tata cara pencoblosan, dan hal-hal yang tidak boleh dilakukan saat mencoblos,” tuturnya. CAK/IJN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here