Semangat Kebersamaan Membara, TNI-Polri Jembrana Rayakan HUT Bhayangkara dengan Olahraga Bersama

0
453
Semarak Hari Bhayangkara ke-78, Yonif 741/Garuda Nusantara bersama Polres Jembrana dan masyarakat menggelar olahraga bersama di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Dauhwaru, Jembrana, Minggu 30 Juni 2024. Sumber foto : istimewa /IJN.

JEMBRANA, (IJN) – Semarak Hari Bhayangkara ke-78 diwarnai kemeriahan di Jembrana. Yonif 741/Garuda Nusantara bersama Polres Jembrana dan masyarakat menggelar olahraga bersama di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Dauhwaru.

Acara ini dihadiri oleh Danyonif 741/Garuda Nusantara Letkol Inf Sy. Gafur Thalib, beserta istri dan para prajurit. Lebih dari sekadar berolahraga, kegiatan ini menjadi wadah untuk memperkuat sinergi dan soliditas TNI-Polri dalam menjaga keamanan dan keutuhan bangsa.

Jalan santai, senam bersama, hingga berbagai perlombaan mewarnai Semarak Bhayangkara. Lomba tarik tambang, lari karung, dan lari jepit balon menjadi momen penuh keceriaan yang mempererat rasa persaudaraan dan solidaritas antar personel.

“Olahraga bersama ini adalah wujud sinergi yang solid antara TNI dan Polri,” ungkap Danyonif 741/Garuda Nusantara, Minggu 30 Juni 2024.

Antusiasme para peserta semakin meriah dengan pembagian doorprize. Pratu Mahesa Faza Hariyono beruntung mendapatkan satu unit sepeda motor Mio GT, menjadi hadiah utama yang dinanti-nanti.

“Melalui kegiatan ini, semangat kebersamaan dan kerja sama diharapkan semakin kuat, sehingga kita dapat lebih optimal dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” tegasnya.

Semarak Bhayangkara di Jembrana menjadi bukti nyata sinergitas TNI-Polri dalam menjaga keamanan dan keutuhan bangsa. Semangat kebersamaan dan kekompakan yang terjalin diharapkan dapat terus terjaga demi terwujudnya masyarakat yang aman dan kondusif. CAK/IJN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here