Siswa SMK TP 45 Pamerkan Produksi Kue, Roti, Membuat Animal Toweldan Folding Napkin

0
450
Siswa siswi SMK TP 45 memamerkan hasil karya siswa di Pameran Hasil Karya Siswa di GOR Krsna Jvara, Jembrana Rabu, 8 Mei 2024 lalu. Sumber foto : Dok. SMKTP45

JEMBRANA, (IJN) – Hasil produksi karya siswa jurusan tata boga dan perhotelan pada Pameran Hasil Karya Siswa yang digelar Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Jembrana, Rabu, 8 Mei 2024 lalu. Pameran yang berkaitan dengan Hardiknas itu, diikuti oleh satuan pendidikan tingkat TK, SD, SMP, dan Perwakilan SMK di Gor Kresna Jvara, Jembrana.

SMK TP 45 Negara sebagai salah satu SMK yang ada di Jembrana. Hasil produksi dan karya yang dipamerkan merupakan hasil dari kegiatan praktek pembelajaran yang dilakukan di sekolah.

Pada jurusan Tata Boga, produk siswa SMK TP 45 yang dipamerkan berupa berbagai jenis roti dan kue . Tentunya produk ini juga dapat dibeli oleh para pengunjung yang datang ke acara itu.

Selain roti dan kue berbagai jenis yang dipamerkan, juga memamerkan berbagai karya oleh siswa jurusan Perhotelan berupa seni melipat handuk (Animal Towel) dan seni melipat serbet makan (Folding Napkin). Selain itu, pengunjung juga dapat mencoba membuat Animal Towel dan Folding Napkin. Karena dinilai menarik stand pameran karya siswa SMK TP 45, tergolong ramai dikunjungi pengunjung terutam siswa siswi SMP.

Kepala SMK TP 45 Negara I Gusti Ayu Ketut Sukartini mengatakan, pameran tersebut merupakan kegiatan yang sangat positif bagi kemajuan bidang pendidikan Kabupaten Jembrana kedepannya.

“Kami sangat berterimakasih karena telah diundang dalam acara ini. Stand kami juga ramai dikunjungi dan produk kami sangat diminati pengunjung. Semoga kegiatan ini menjadi program rutin Disdikpora Kabupaten Jembrana,” ujar I Gusti Ayu Ketut Sukartini. SMKTP45/IJN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here