Periksa 5 Saksi, Bawaslu Jembrana Terus Telusuri Rekaman Dugaan Suara Bupati Tamba

0
173
Foto : ilustrasi

JEMBRANA, (IJN) – Bawaslu Jembrana terus telusuri dugaan rekaman suara diduga milik Bupati Jembrana, I Nengah Tamba, yang mengintimidasi kepala lingkungan (Kaling) terkait Pemilu 2024. 5 saksi sudah dilakukan pemeriksaan terkait rekaman suara tersebut dan berencana memanggil Bupati Tamba untuk klarifikasi.

“Sejauh ini, lima orang kaling atau kelian yang kami datangi mengaku tidak hadir dalam kegiatan itu dan tidak diundang,” ungkap Divisi Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Humas Bawaslu Jembrana, I Gusti Ngurah Agung Bagus Wirahadi, Selasa 20 Februari 2024.

Bawaslu masih mendalami asal-usul rekaman dan belum bisa memastikan keaslian suara dalam rekaman tersebut. “Kami belum bisa memastikan siapa yang merekam dan menyebarkannya. Fokus kami saat ini adalah menelusuri fakta apakah benar itu suara bupati atau bukan,” kata Agung.

Bupati Tamba sendiri telah menampik rekaman tersebut adalah suaranya dan menantang untuk membuktikannya. “Bukan saya itu, buktikan dulu baru saya mau jawab,” kata Tamba pada Sabtu, 2 Februari 2024 lalu.

Menanggapi hal ini, Bawaslu tidak menutup kemungkinan untuk memanggil dan mengklarifikasi Bupati Tamba. “Kami sedang berkoordinasi dengan Bawaslu Provinsi Bali. Jika diperlukan untuk melengkapi penelusuran, kami akan panggil yang bersangkutan, dalam hal ini yang diduga memiliki suara dalam rekaman tersebut,” jelas Agung.

Bawaslu Jembrana telah membentuk dua Tim Penelusuran untuk menggali informasi lebih dalam terkait dugaan pelanggaran pemilu dalam rekaman tersebut.

Kasus ini menjadi perhatian serius Bawaslu dan publik. Diharapkan Bawaslu dapat menuntaskan penyelidikan dan memberikan kejelasan kepada masyarakat. CAK/IJN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here