Nenek 83 Tahun Hilang dari Rumah, Ditemukan Menggigil di Pinggir Sungai Sarikuning

0
369
Kondisi korban Dewa Ayu Kade Kanten, (83) saat diketemukan yang sempat dilaporkan hilang dari rumahnya di Banjar Sarikuning, Desa Tukadaya, Kecamatan Melaya, Jembrana, pada Selasa (20/2) pagi. Sumber foto : istimewa /IJN

JEMBRANA, (IJN) – Seorang nenek berusia 83 tahun bernama Dewa Ayu Kade Kanten, dilaporkan hilang dari rumahnya di Banjar Sarikuning, Desa Tukadaya, Kecamatan Melaya, Jembrana, pada Selasa (20/2) pagi.

Korban pertama kali diketahui tidak ada di kamarnya ketika menantunya, Dewa Ayu Kade Widarni, hendak mengantarkan sarapan. Ibu Dewa langsung mencari anaknya untuk membantu mencari korban.

Pencarian dibantu oleh warga sekitar hingga ke tengah hutan, namun korban tidak ditemukan. Kejadian ini kemudian dilaporkan kepada Bhabinkamtibmas Desa Tukadaya, Aiptu I Ketut Ardanayasa.

“Kami menerima informasi pada pukul 20:00 WITA dari Kadus Sarikuning Ni Made Ayu Suarningsih bahwa warganya, Dewa Ayu Kade Kanten, tidak ada di rumah dan meninggalkan rumah tanpa sepengetahuan keluarga,” jelas Kapolsek Melaya Kompol I Komang Muliyadi, Rabu 21 Februari 2024.

Sementara Kepala Pelaksana BPBD Jembrana I Putu Agus Artana Putra mengatakan, setelah menerima informasi dari pihak desa, pihaknya langsung mengirimkan petugas ke lokasi untuk membantu dalam pencarian orang hilang. “Anggota kami menerima informasi pukul 23:50 dari pihak desa bahwa ada warga yang hilang dan meminta bantuan untuk pencarian,” katanya.

Upaya pencarian kemudian dilakukan oleh tim gabungan yang terdiri dari Bhabinkamtibmas, Polisi Banjar Sarikuning, Perbekel Desa Tukadaya, Bendesa Adat Tamansari, BPBD Jembrana, dan warga setempat.

Pencarian dilakukan hingga ke pelosok-pelosok wilayah Banjar Sarikuning dan pinggiran Sungai Sarikuning. Tepat pada pukul 00:00 WITA, korban ditemukan di pinggiran Sungai Sarikuning, sekitar 200 meter dari rumahnya, dalam keadaan basah kuyup dan menggigil akibat kehujanan.

Korban kemudian dibawa pulang dengan ambulans BPBD. Tim medis dari Puskesmas 1 Melaya kemudian datang ke rumah korban untuk melakukan pemeriksaan kesehatan.

Berdasarkan hasil pemeriksaan, korban harus dirujuk ke Puskesmas 1 Melaya untuk observasi lebih lanjut. CAK/IJN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here