Digelar Perdana, SMK Festival 2024 Dipusatkan di Jembrana

0
316
Salah satu produk kewirausahaan pada SMK Fest 2024. Sumber foto : Dok. Info Jembrana

JEMBRANA, (IJN) – SMK Festival 2024 Region 2 digelar perdana di Kabupaten Jembrana. Acara yang dipusatkan di SMK Negeri 2 Negara ini diikuti sebanyak 22 Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dari Kabupaten Jembrana dan Tabanan berlangsung selama tiga hari, mulai Senin, 29 Januari hingga Rabu, 31 Januari 2024.

“Semoga bisa menjadi panggung bagi generasi muda untuk menggali bakat, menunjukkan kreativitas, dan bersaing dalam berbagai ajang kompetisi nantinya,” kata Ketua Panitia, I Putu Berty Maharyana, ditemui InfoJembranaNews disela-sela kegiatan.

Mengusung tema ‘Merdeka Berkarya Vokasi Berjaya’, Maharyana menjelaskan, tema ini bermakna sebagai sebuah ajakan kepada generasi muda untuk memiliki jiwa sportifitas, berani tampil berbekal talenta kreatif dan inovatif serta tangguh dalam menghadapi tantangan di masa depan.

Selain itu, acara festival ini juga dirangkai pameran (expo) yang menjadi wadah bagi siswa untuk menampilkan beragam produk kreatifitas yang dihasilkan siswa melalui pembelajaran di masing-masing jurusan SMK. “Sejumlah produk tersebut mencakup karya seni, inovasi, dan kewirausahaan yang memperlihatkan potensi luar biasa dari siswa-siswi SMK,” jelasnya.

“Rangkaian kegiatan ini juga melibatkan berbagai jenis kompetisi seperti Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N), Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) dengan cabang atletik, renang, karate, silat, dan bulu tangkis, Lomba Kompetensi Siswa Nasional (LKSN), serta Festival Inovasi dan Kewirausahaan Siswa Indonesia (FIKSI),”pungkasnya.

Di lokasi yang sama Bupati Jembrana, I Nengah Tamba, menyambut baik acara SMK Festival ini dengan harapan, agar setiap anak Jembrana yang tamat SMA/SMK memiliki tujuan yang jelas, baik itu melanjutkan kuliah maupun langsung bekerja.

Lebih lanjut, ia juga mengingatkan pentingnya menghindari pengangguran dengan menyediakan Balai Latihan Kerja (BLK) bagi mereka yang memilih untuk tidak melanjutkan ke jenjang pendidikan tinggi.

“Maksud dan tujuannya mengarahkan anak-anak kita, begitu tamat jangan nganggur, jangan putus asa, jangan salah pilihan, datanglah ke BLK, saya bantu, sekolah latihannya gratis.” Ungkapnya.

Acara yang berlangsung selama tiga hari ini juga dihadiri oleh siswa-siswa dari berbagai SMP dan SMA/SMK se-Kabupaten Jembrana, serta SMK se-Kabupaten Tabanan. KAY/IJN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here