Hilang Kendali, Truk Box Terguling di Tikungan Melaya

0
454
Kondisi truk box yang mengalami kecelakaan tunggal hilang kendali di jalan umum Denpasar - Gilimanuk, Dusun Sumbersari, Desa Melaya, Kecamatan Melaya, Jembrana, Rabu 23 Agustus 2023. Sumber foto : istimewa

InfoJembranaNews – Sebuah kecelakaan lalu lintas yang melibatkan truk dengan nomor polisi DK 8632 WF terjadi di wilayah hukum Polsek Melaya, Rabu 23 Agustus 2023. Pengemudi truk box hilang kendali dan terguling di jalan umum Denpasar – Gilimanuk, Dusun Sumbersari, Desa Melaya, Kecamatan Melaya, Jembrana.

Dari informasi, kecelakaan terjadi sekitar pukul 12.45 WITA. Kecelakaan tunggal atau Out of Control (OC) ini dialami pengemudi truk box DK 8632 WF Ahmad Rifqi (26). “Pengemudi truk tersebut berhasil selamat dari kecelakaan ini. Peristiwa ini dilaporkan langsung saat kejadian dan anggota Polsek Melaya langsung mendatangi TKP,” terang Kasat Lantas Polres Jembrana, AKP Ni Putu Meipin Ekayanti dalam keterangan tertulis, Kamis 24 Agustus 2023.

Dalam keterangannya, kecelakaan tunggal bermula dari kendaraan tersebut bergerak dari arah timur menuju barat, saat tiba di lokasi kejadian, yakni di Dusun Sumbersari, Desa Melaya, Kecamatan Melaya, tepatnya di tikungan barat masjid Baitul Jadid Melaya, KM 116-117, tiba-tiba pengemudi truk tersebut kehilangan kendali.

“Truk itu pun terguling di sebelah kiri jalan. Beruntung, cuaca yang cerah pada siang hari membantu meminimalisir dampak dari kecelakaan ini,” ungkapnya.

Akibat kejadian tersebut, truk box mengalami kerusakan pada bagian depan kanan, spion dan kaca depan yang retak serta posisi truk terbalik ke sisi kanan. Sementara pengemudi dalam keadaan sehat. Kerugian materiil akibat kecelakaan ini mencapai Rp. 2 juta.

Kecelakaan ini menjadi pengingat akan pentingnya menjaga keamanan dan kewaspadaan saat berkendara, terutama di jalur-jalur dengan tikungan tajam. “Semoga kecelakaan seperti ini dapat dihindari di masa mendatang dengan kesadaran dan perhatian dari semua pengendara,” pungkasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here