InfoJembranaNews – Polsek Kota Jembrana berhasil membubarkan aksi trek-trekan yang dilakukan sekelompok anak muda di Pantai Desa Yehkuning, Kecamatan Jembrana, Minggu, 7 Mei 2023. Patroli pantai dilakukan sebagai antisipasi terhadap kegiatan trek-trekan yang marak terjadi di Pantai Yehkuning dan Pantai Air Kuning.
Pada pukul 18.30, Personil UKL Polsek Kota Jembrana bersama Babhinkamtibmas Desa Yeh Kuning dan masyarakat setempat berhasil membubarkan aksi trek-trekan yang sedang berlangsung.
“Dalam operasi tersebut, seorang pelaku aksi trek-trekan berhasil diamankan, pelaku berinisial AN (16), asal Kecamatan Pekutatan,” kata Kapolsek Jembrana Iptu I Putu Budi Santika, dalam keterangan tertulis yang diterima InfoJembranaNews, Senin 8 Mei 2023 sore.
Polsek Kota Jembrana, kata dia, juga berhasil mengamankan satu unit barang bukti Honda Scoopy warna silver tanpa nomor polisi dan kelengkapan spion serta menggunakan knalpot Brong yang digunakan oleh pelaku. Kegiatan patroli pantai tersebut berhasil dilaksanakan dengan aman dan lancar.
Diharapkan keberhasilan operasi ini dapat memberikan efek jera bagi pelaku dan masyarakat sekitar untuk tidak melakukan kegiatan trek-trekan yang berbahaya dan merusak lingkungan di pesisir pantai. “Polsek Kota Jembrana berkomitmen untuk terus meningkatkan patroli pantai demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah pesisir,” pungkasnya. dk/IJN.