Sirene Tsunami Jembrana Diuji Coba, Warga Siap Siaga

0
107
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jembrana bersama BPBD Provinsi Bali berhasil melaksanakan uji coba Sirene Peringatan Dini Tsunami, untuk peningkatan kesiapsiagaan masyarakat di tiga desa pesisir rawan bencana, yaitu Desa Penyaringan, Desa Yeh Kuning, dan Desa Pengambengan, Selasa 28 Oktober 2025. Sumber foto : istimewa /IJN.

InfoJembrana.com | JEMBRANA – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jembrana bersama BPBD Provinsi Bali berhasil melaksanakan uji coba Sirene Peringatan Dini Tsunami, yang merupakan bagian krusial dari program Indonesia Disaster Resilience Initiatives Project (IDRIP), Selasa 28 Oktober 2025.

Kegiatan ini berfokus pada peningkatan kesiapsiagaan masyarakat di tiga desa pesisir rawan bencana, yaitu Desa Penyaringan, Desa Yeh Kuning, dan Desa Pengambengan.

Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Jembrana, I Putu Agus Artana Putra, mengungkapkan hasil yang sangat memuaskan. Dalam uji coba tersebut, sistem sirene terbukti berfungsi optimal. Sirene dapat diaktifkan secara jarak jauh (remote) dari BNPB Jakarta dan yang tak kalah penting, dapat dioperasikan secara manual oleh masyarakat setempat.

​”Hasil ini menunjukkan bahwa sistem peringatan dini telah berfungsi dengan baik. Ini adalah langkah vital dalam memastikan kesiapsiagaan kita menghadapi potensi bencana tsunami,” ujar Agus Artana.

​Keberhasilan uji coba ini menegaskan komitmen Pemkab Jembrana dalam menciptakan “Sahabat Tangguh Demi Jembrana Pasti Bisa”. Dengan berfungsinya sistem peringatan dini ini, diharapkan kesadaran dan ketangguhan masyarakat dalam menghadapi potensi bencana akan semakin meningkat, serta memahami bahwa sistem ini adalah garis pertahanan pertama dalam upaya mitigasi bencana. CAK/IJN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here