Antisipasi Cuaca Ekstrem dan Arus Mudik Lebaran, Polres Jembrana Gencarkan Penataan Pohon Perindang

0
379
Petugas gabungan melaksanakan penataan pohon untuk mencegah kecelakaan pengendara akibat tertimpa pohon di jalur Denpasar-Gilimanuk, terutama menjelang arus mudik Lebaran 2025, pada Kamis, 27 Februari 2025, di wilayah Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana. Sumber foto: istimewa /IJN.

JEMBRANA, (IJN) – Polres Jembrana bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan instansi terkait lainnya menggelar kegiatan penataan pohon perindang di wilayah hukum Jembrana. Langkah ini diambil sebagai upaya antisipasi terhadap musibah pohon tumbang akibat cuaca ekstrem yang kerap melanda wilayah tersebut dalam beberapa minggu terakhir. Selain itu, penataan pohon ini juga bertujuan untuk mencegah kecelakaan pengendara akibat tertimpa pohon di jalur Denpasar-Gilimanuk, terutama menjelang arus mudik Lebaran 2025.

Kegiatan penataan pohon perindang ini dipimpin langsung oleh Kasat Samapta Polres Jembrana, AKP I Putu Darma Santika, pada Kamis, 27 Februari 2025, di wilayah Kecamatan Mendoyo. Dalam kegiatan tersebut, tim gabungan berhasil menebang 3 pohon dan memangkas 2 pohon yang dianggap berpotensi membahayakan pengguna jalan.
“Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari kejadian pohon tumbang yang menimpa pengguna jalan di jalur utama Denpasar-Gilimanuk. Sebelumnya, kami bersama BPBD dan instansi terkait lainnya telah melakukan penataan pohon di wilayah Gilimanuk,” ujar AKP I Putu Darma Santika.

Penataan pohon perindang ini akan dilakukan secara bertahap pada tanggal 27 dan 28 Februari 2025, serta dilanjutkan pada tanggal 3 hingga 7 Maret 2025.

“Kami berharap, dengan adanya kegiatan penataan pohon perindang ini, dapat meminimalisir potensi terjadinya musibah pohon tumbang dan kecelakaan lalu lintas, sehingga masyarakat dapat merasa aman dan nyaman saat berkendara, terutama menjelang arus mudik Lebaran 2025,” tambah AKP Darma Santika.

Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara Polres Jembrana, BPBD, dan instansi terkait lainnya dalam menjaga keselamatan dan keamanan masyarakat. CAK/IJN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here