Ratusan Bakal Calon Legislatif di Kabupaten Jembrana Ikuti Pemeriksaan Medis Sebagai Syarat Pendaftaran di KPU Jembrana

0
171
Ratusan Bacaleg menjalani medical check up (MCU) di RSU Negara, Kamis 4 Mei 2023. Sumber foto : istimewa.

InfoJembranaNews – Ratusan bakal calon legislatif (bacaleg) di Kabupaten Jembrana mulai mengikuti pemeriksaan medis atau medical check up (MCU) di Rumah Sakit Umum Negara. Pemeriksaan ini meliputi tes kesehatan jasmani, rohani, dan juga tes untuk narkoba, yang diperlukan sebagai salah satu persyaratan bagi mereka yang ingin mendaftar sebagai bacaleg ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jembrana.

Menurut Direktur RSU Negara, dr Ni Putu Eka Endrawati, pemeriksaan kesehatan jasmani dan rohani serta tes narkoba telah dilakukan sejak tanggal 25 April lalu. Hingga pada hari Rabu 3 Mei 2023 kemarin, bacaleg yang sudah datang yakni dari partai politik seperti PDI P, Demokrat, Golkar, PPP, dan Gerindra, berjumlah sebanyak 220 orang.

Dari jumlah tersebut, kata dia, semua bacaleg yang menjalani tes, baik yang datang secara berkelompok maupun mandiri lolos, termasuk tes kejiwaan dan bebas narkoba. Sedangkan partai Nasdem masih dalam tahap pemeriksaan. Disamping tes tulis, bacaleg yang menjalani pemeriksaan juga diwawancarai pada hari berikutnya.

Sementara, Kabid Pelayanan RSU Negara, dr Ngurah Adnyana menambahkan, untuk memenuhi kuota pemeriksaan kesehatan, RSU Negara membuka layanan Poliklinik Umum untuk MCU jasmani dan poliklinik jiwa untuk pemeriksaan rohani dan bebas narkoba. “Biasa satu dokter umum, jika hari hari biasa, saat ini kami tambah jadi dua. Termasuk perawat juga ditambah,” katanya.

Total sebanyak 18 partai politik yang terdaftar pada pemilu 2024, diprediksi jumlah bacaleg yang akan menjalani tes kesehatan jasmani dan rohani mencapai hingga 600 orang lebih. “Namun, RSU Negara siap melayani para bacaleg tersebut dengan menambah tenaga medis,” pungkasnya. dk/IJN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here